Starting XI Timnas Indonesia U-19 saat laga Grup A Piala AFF U-19 2022 melawan Timnas Vietnam U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (02/07/2022).

LIVESCORE | LIVE SCORE | LIVESCORE.COM | LIVESCORE SBOBET - Shin Tae-yong belum pernah menang atas Thailand sejak menjadi manajer pelatih Timnas Indonesia pada 2020. Dia telah berhadapan empat kali dengan tim berjulukan Gajah Perang itu.

Dalam pertemuan pertama, Shin Tae-yong membawa Timnas Indonesia mengimbangi Thailand 2-2 di Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada 3 Juni 2021.

Shin Tae-yong kembali bentrok dengan Thailand, kali ini di final Piala AFF 2020 yang bergulir dua leg pada 29 Desember 2021 dan 1 Januari 2022.

Timnas Indonesia kalah 0-4 dalam partai pertama dan bermain imbang 2-2 pada laga kedua.

Kalah di SEA Games 2021

Bahkan penjaga gawang senior timnas Thailand, Kawin Thamsatchanan harus meninggalkan jauh gawangnya hanya untuk melerai aksi yang dilakukan pemuda 20 tahun tersebut.

Terakhir, Shin Tae-yong mengomandoi Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021 dan berhadapan dengan Gajah Perang pada semifinal.

Namun, Timnas Indonesia U-23 kalah 0-1 dari Thailand melalui perpanjangan waktu.

Terdekat, Shin Tae-yong akan kembali melawan Thailand, kali ini memimpin Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2022.

Komentar Shin Tae-yong

Reaksi kecewa pelatih kepala Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong usai melakukan protes terhadap wasit saat laga semifinal sepak bola SEA Games 2021 antara Thailand melawan Indonesia di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, Vietnam, Kamis

Timnas Indonesia U-19 bakal menjamu penguasa Grup A Piala AFF U-19 2022 itu dalam matchday ketiga di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (6/7/2022).

"Memang sejak saya melatih Timnas Indonesia, saya telah berhadapan dengan Thailand empat kali. Dua kali seri dan dua kali kalah," imbuh Shin Tae-yong.

"Namun, semua ada perkembangannya. Pergantian pelatih memang tidak membuat tim langsung tangguh, ada prosesnya. Saya meminta dukungan," jelasnya.

Intip Thailand

Shin Tae-yong sempat memata-matai Thailand ketika menang 3-0 atas Myanmar pada Senin (4/7/2022) atau sebelum Timnas Indonesia U-19 menghajar Brunei Darussalam 7-0.

"Thailand memang tim paling kuat di ASEAN. Saya menonton pertandingan mereka. Mereka adalah tim yang kukuh," imbuh Shin Tae-yong.

"Tim paling kuat di grup kami adalah Thailand dan Vietnam. Lawan Thailand, kami main baik. Lawan Thailand, kami akan mempersiapkan tim dengan baik," tuturnya.

Jadwal Timnas Indonesia U-19 Vs Thailand di Piala AFF U-19 2022

Matchday Ketiga Grup A Piala AFF U-19 2022

  • Timnas Indonesia U-19 Vs Thailand
  • Rabu, 6 Juli 2022
  • Kick-off 20.00 WIB
  • Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi
  • Live Indosiar
  • Live Streaming Vidio